Sultravisionary.id,Kendari – Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Kendari gelar kegiatan Focus Grub Discusion (FGD) yang bertemakan “Cerdas Bermedia Untuk Mencegah Berita Hoax, Isu Sara, Dan Hate Speech di Sulawesi Tenggara”.
Dalam sambutannya Ketua Panitia Alman mengatakan, tujuan diadakan kegiatan ini agar kita bisa bermedia sosial dengan bijak dan benar agar dikemudian hari tidak mencederai sesama masyarakat Sultra.
“Apalagi kita dihadapkan dengan momentum Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, jadi kita harus bijak dalam bermedia sosial dan mencegah isu sara yang menyebabkan pecah belah,” katanya.
Ditempat yang sama Ketua DPC GMNI Kota Kendari Sahril Gunawan mengatakan, bahwa kenapa kita harus mengadakan kegiatan Focus Grub Discusion karna berdasarkan dari hasil kajian dan investasi yang kami temukan dilapangan memang bahwa bermedia ini kita harus diskusikan secara bersama-sama.
“Karna kemarin banyak problematika yang terjadi di Sultra yang diawali dengan bermedia sosial. Olehnya itu kemajuan teknologi dan informasi memunculkan benih-benih di masyarakat,” ujarnya.
Lanjut Sahril dengan itu harapan besar saya mari bersama-sama kita kaji serta diskusikan.
“Dan apa yang sudah kita dapatkan dalam diskusi ini kita implementasikan di kehidupan kita sehari hari,” jelasnya.